--> Skip to main content

Tips dari Chef Shane Delia Agar Restoran Anda Dapat Bertahan di Tengah Ketatnya Persaingan

Pesatnya pertumbuhan usaha kuliner ternyata tidak hanya terjadi di Indonesia, namun juga di negara tetangga Australia. Di Melbourne, persaingan usaha restoran sangat ketat. Seorang celebrity chef  asal Australia, Shane Delia, berbagi tips dalam acara Victorian Luncheon with Guest Chef Shane Delia, bulan April lalu.

Chef Shane Delia yang juga pemilik Maha Restaurant and Biggie Smalls, di kota Melbourne, melihat bahwa banyak kegagalan dalam bisnis restoran terjadi karena tidak cakapnya pemilik. Umumnya, orang hanya melihat restoran sebagai industri yang harus berjalan dan memberi banyak keuntungan bagi pemiliknya. 

“Persaingan usaha restoran di Melbourne sangat ketat, dari ribuan restoran yang buka, setiap tahunnya akan ada 800 restoran yang tutup karena tak bisa bertahan,” ungkap Chef Shane di Social House, Grand Indonesia, pada Rabu (5/4/2017).

(Foto : Victoria State Goverment)

Lalu apa tips yang diberikan Chef Shane Delia?

“Untuk bertahan, kita harus memandang restoran bukan sekedar sebagai industri saja, tapi harus dekat dengan karyawan. Bahkan ketika karyawan memutuskan keluar (resign), kita harus mempertahankan persahabatan (dengan karyawan),” ungkap Chef Shane Delia.

Selain mempertahankan kedekatan dengan karyawan, cara lain yang dilakukan oleh Chef Shane Delia adalah dengan membagi parohan saham yang ada dalam restorannya bagi para karyawan yang memiliki kriteria baik. Dengan demikian, semakin hari bekerja, rasa memiliki (sense of belonging) terhadap restoran  akan semakin besar dan bisa bertahan hingga tahun-tahun berikutnya.

“Sebenarnya restoran yang dapat bertahan dua hingga tiga tahun itu sudah luar biasa karena persaingan yang sangat ketat. Untuk itu selalu jujur dan dekat dengan karyawan menjadi kunci untuk mempertahankan restoran,” sang Chef menambahkan.

Kesimpulan

Mencermati apa yang disampaikan oleh Chef Shane Delia, kita dapat menarik kesimpulan sebagai berikut untuk dapat terus bertahan atau eksis di tengah persaingan bisnis restoran yang semakin ketat :

1. Dekat dengan karyawan
Menciptakan kedekatan/keakraban dengan karyawan tentu dibangun dengan rasa saling menghargai dan mengerti hak dan tanggung jawab masing-masing, yaitu antara owner dan manajemen restoran dengan karyawan.

2. Membagi parohan saham
Ini dikenal dengan pelayanan ke dalam atau Internal Quality Service (IQS) di mana prinsipnya adalah memberikan kesejahteraan kepada karyawan.

3. Jujur
Hal ini berarti kita harus menjadikan kejujuran sebagai salah satu budaya perusahaan/restoran kita. 

Demikian artikel tentang tips dari Chef Shane Delia agar restoran Anda dapat bertahan di tengah ketatnya persaingan bisnis kuliner. Semoga bermanfaat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda. Komentar yang berisi tautan dan hal-hal yang terkait SARA tidak akan ditampilkan.
Buka Komentar
Tutup Komentar