--> Skip to main content

Supervisor dan Contoh Kedisiplinan

Salah seorang Training Captain Service datang menemui saya siang itu. Ia bertanya mengenai beberapa hal seputar masalah operasional restoran kepada saya. Salah satu hal yang cukup membuat saya kaget adalah saat ia menyampaikan sebuah pertanyaan ; "Pak, mohon maaf sebelumnya, sebenarnya jabatan saya di sini itu sebagai seorang Supervisor atau Captain Service ya pak? soalnya pak A (nama seorang Supervisor di Store) mengatakan "Kok kamu absen terus tiap hari? kamu itu leader, beda sama crew yang lain. Gak perlu absen di mesin fingerprint". Apa benar begitu ya pak?"

Saya kemudian menjelaskan bahwa ia memang saya rekrut sebagai seorang Captain Service, dan jika pun suatu hari ia dipromosikan sebagai seorang Supervisor karena prestasinya, bukan berarti ia dibolehkan untuk tidak absen. Sebaliknya, seorang Supervisor harus dapat memberikan contoh kedisiplinan yang nyata bagi semua crew atau bawahannya. 


Cerita di atas, menggambarkan secara jelas bahwa terkadang ada leader seperti Supervisor yang malah mengabaikan kedisiplinan karena merasa ia merupakan pimpinan tertinggi di Store (cabang restoran). Padahal, salah satu tugas seorang Supervisor adalah memberikan contoh/teladan dan motivasi yang baik kepada semua karyawan, termasuk dalam hal disiplin.

Saat seorang Supervisor sudah tidak disiplin, jangan heran jika ucapannya tak akan didengar saat ia menyuruh bawahannya untuk disiplin. Jangan heran juga jika kemudian ada banyak crew yang juga tidak absen karena melihat Supervisor dengan seenaknya tidak pernah absen.

Menjadi pemimpin tertinggi di Store, seharusnya membuat seorang Supervisor semakin hati-hati dalam bersikap, berucap dan bertindak. Setiap apa yang ditampakkan lewat sikap, apa yang disampaikan lewat ucapan, dan apa yang terlihat melalui tindakannya akan selalu menjadi perhatian dan buah bibir seluruh crew atau bawahannya.

Jika kita mau dihargai sebagai seorang Supervisor, maka jadilah seorang Supervisor yang bertanggung jawab dan sanggup menjadi contoh terutama dalam hal kedisiplinan. 

Demikian artikel tentang tentang Supervisor dan contoh kedisiplinan. Semoga bermanfaat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda. Komentar yang berisi tautan dan hal-hal yang terkait SARA tidak akan ditampilkan.
Buka Komentar
Tutup Komentar