--> Skip to main content

Memberikan Perintah Adalah Salah Satu Kewajiban Pimpinan

Salah satu fungsi seorang pemimpin atau leader adalah untuk memberikan perintah kepada karyawan agar karyawan bisa di-manage dengan baik dan bekerja sesuai dengan prosedur operasional standar. Namun bagaimana jika ada seorang pemimpin yang mengalami kendala dalam dirinya sendiri untuk memberikan perintah atau instruksi kepada karyawannya?

Seorang chief cook baru-baru ini menjumpai saya di kantor. Ternyata kedatangannya adalah untuk meminta demosi atau penurunan jabatan dirinya dari chief cook ke crew. Penasaran kenapa ia sampai meminta demosi, saya pun memintanya untuk menceritakan apa yang dialami atau menjadi kendalanya.

Sang chief cook akhirnya menceritakan bahwa ia merasa tidak bisa bekerja sebagai seorang pemimpin atau leader yang baik dimana ia mengalami kesulitan sebagai berikut :

1. Tidak enak dan tidak pandai mengarahkan dan memberikan instruksi kepada karyawan
2. Mengalami sedikit gangguan pendengaran
3. Ada karyawan yang berani membantahnya

Kondisi pada hal pertama yaitu tidak enak dan tidak pandai memberikan instruksi atau perintah kepada karyawan, menurut saya adalah faktor utama yang menyebabkan sang chief cook merasa frustasi dan akhirnya memilih meminta demosi jabatan. Hal ini menyebabkannya harus mengerjakan sendiri segala sesuatu yang ia ketahui harus dilakukan tanpa bisa memberikan perintah kepada karyawan. Tentu saja sang chief cook akan capai sendirian dan akhirnya sudah bisa ditebak = menyerah.


Memberikan perintah, selain merupakan kewenangan seorang pemimpin juga sebenarnya merupakan kewajiban seorang pemimpin. Jadi, pemimpin memang harus memberikan perintah. Jika tidak, maka fungsi kepemimpinan tidak berjalan dengan baik. 

Memberikan perintah butuh latihan. Banyak orang bisa bekerja sendirian dengan sangat baik namun tidak dapat mengarahkan dan memberikan perintah kepada orang lain. Hal ini disebabkan karena memang untuk bisa memberikan perintah dengan baik dibutuhkan proses latihan.

Jadi, jika anda saat ini dipercaya sebagai seorang leader atau pemimpin, maka latihlah diri anda untuk memerintah orang lain dengan cara yang baik. Lakukan secara konsisten setiap hari. Minimal, berikan 1 sampai dengan 2 perintah setiap harinya untuk melatih kemampuan anda dalam memberikan perintah kepada karyawan dengan baik.

Demikian artikel memberikan perintah adalah salah satu kewajiban pemimpin. Semoga bermanfaat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda. Komentar yang berisi tautan dan hal-hal yang terkait SARA tidak akan ditampilkan.
Buka Komentar
Tutup Komentar