--> Skip to main content

Mengatasi Karyawan Yang Tidak Mau Dimutasi

Bagi restoran yang telah memiliki banyak cabang, kebutuhan mutasi karyawan tentu tak bisa dihindari. Untuk itu, sangat disayangkan apabila kemudian didapati ada karyawan yang menolak atau tidak mau di mutasi dengan berbagai alasan. Tentunya alasan yang dikemukakan bisa bermacam-macam, namun bagaimanapun kebutuhan perusahaan haruslah menjadi prioritas utama.


Untuk itu, ada beberapa hal yang harus management perhatikan terutama pada saat rekrut atau penerimaan karyawan sebagai berikut :

1. Sampaikan perihal mutasi saat interview
Jangan sampai perihal mutasi dilewatkan saat sesi interview. Hal mengenai mutasi harus disampaikan sejak awal agar nanti ketika sudah bekerja, karyawan tidak menjadi kaget ketika disodorkan surat mutasi dan juga tidak beralasan saat akan dimutasi. 

2. Masukan perihal mutasi di kontrak kerja
Saat melakukan kontrak kerja dengan karyawan, perihal mutasi harus dicantumkan dalam surat kontrak. Hal ini dimaksudkan agar karyawan bisa membacanya dengan jelas, dan yakin bahwa ia siap dengan konsekuensi adanya program mutasi sebelum ia menorehkan tanda tangan sebagai bentuk persetujuannya di atas surat kontrak kerja.

3. Buatlah program mutasi yang baik
Baik yang saya maksudkan adalah dengan melalui pertimbangan yang matang. Meskipun ada program mutasi di perusahaan atau restoran kita, namun buatlah prinsip yang mendekatkan karyawan dengan domisili nya. Hal ini berdasarkan pertimbangan bahwa semakin dekat karyawan dengan rumah tempat tinggalnya, maka karyawan akan semakin merasa nyaman. Semakin karyawan merasa nyaman, maka ia juga akan bekerja dengan baik. Artian baik yang selanjutnya adalah mutasi dilakukan setelah diberikan surat mutasi sebelumnya dan tidak mendadak yang akan membuat karyawan kerepotan karena tidak siap sama sekali. Untuk itu alangkah baiknya jika info mutasi  sampai kepada karyawan paling tidak 7 hari sebelum tanggal mutasi dilaksanakan.

Itulah beberapa cara yang bisa kita lakukan dalam mengatasi karyawan yang tidak mau dimutasi. Semoga bermanfaat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda. Komentar yang berisi tautan dan hal-hal yang terkait SARA tidak akan ditampilkan.
Buka Komentar
Tutup Komentar