Baut di dalam Siomay
Ada-ada saja hal tak terduga yang terjadi di operasional restoran. Kali ini saya akan bercerita mengenai salah satu complaint dari pelanggan restoran, dimana ia menemukan sebuah potongan baut kecil di dalam menu siomay yang ia pesan. Tentu kedengarannya aneh, kenapa bisa sebuah baut bisa ada dalam menu siomay. Dan jika yang complaint bukanlah pelanggan restoran itu sendiri, maka akan sulit untuk dipercaya.
Hari itu saya mendapatkan laporan dari seorang waiter bahwa ada tamu yang complaint bahwa di menu siomay yang ia makan terdapat sebuah potongan baut. Saya pun menemui tamu tersebut untuk meminta maaf. Sesampainya saya dimeja tamu tersebut duduk,saya melihat orang yang tak lain adalah pelanggan restoran dimana tempat saya bekerja tersbut. Saya meminta maaf dan pelanggan tersebut merespon dengan baik. Mungkin beliau tidak marah karena sudah menjadi pelanggan baik restoran. Jika tidak mungkin ia akan sangat marah.
Kemudian saya melihat sendiri potongan kecil sebuah baut yang ada di piring siomay. menurut pelanggan tersebut, baut itu ada dalam siomay dan tergigit saat ia makan.
Dari mana kemungkinan baut itu berasal?
Setelah dipelajari, hanya ada satu kemungkinan mengenai asal usul baut tersebut yaitu dari pembuat siomay atau supplier siomay. Hal ini terjadi karena restoran tidak memproduksi sendiri menu siomay melainkan dari supplier. Untuk itu kita perlu sangat berhati-hati ketika kita memutuskan untuk mengambil menu tertentu dari supplier. Supplier yang akan bekerja sama dengan pihak restoran haruslah memiliki standar produksi dan kebersihan yang baik. Jika tidak, nama baik restoran menjadi taruhannya seperti dalam contoh kasus di atas.Hal yang sama juga berlaku untuk supplier menu olahan untuk selalu berhati-hati dalam proses pengolahan menu demi kepuasan pelanggan dan pihak yang bekerja sama dengan supplier.
Selain itu pihak restoran juga harus secara konsisten melakukan sistem pengecekan kebersihan baik menu maupun area. Demikian artikel mengenai baut di dalam siomay. Semoga bermanfaat.