--> Skip to main content

3 Pertanyaan Penting yang Harus Dijawab oleh Seorang Waiter

Dalam melayani tamu, seorang waiter harus selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik demi kepuasan tamu. Kepuasan tamu restoran adalah berarti aset tak ternilai bagi sebuah restoran dan kebanggaan bagi waiter nya. Adanya tamu restoran yang memberikan uang tips hanyalah sebuah hadiah kecil yang menyenangkan bagi seorang waiter untuk ia lebih bersemangat dalam memberikan pelayanan terbaik.

Dalam artikel ini, kita akan membahas mengenai 3 hal penting yang harus dijawab oleh seorang waiter yaitu :

1. Apa pelayanan anda lambat?
Jika pelayanan yang kita berikan lambat atau bahkan sangat lambat, maka jangan heran jika tamu menjadi complaint, membatalkan pesanan, dan tidak pernah kembali lagi.

2. Apakah anda mengabaikan pesanan?
Saat taking order, waiter bahkan tidak mengulang pesanan tamu. Ketika menu pesanan tamu diantar ke meja, ada pesanan tamu yang tidak sesuai dan waiter membiarkannya begitu saja. Jika ini terjadi, tamu akan complaint, atau jika tamu tidak complaint, maka kemungkinan tamu itu tidak akan pernah datang lagi.


3. Apakah anda berlaku tidak sopan?
Waiter berkata tidak sopan atau melirik bagian tubuh tamu saat taking order. Jika ini terjadi, waiter akan dianggap tidak professional atau lebih tepatnya waiter yang buruk dengan pelayanan buruk. Jika yang terjadi seperti ini, maka tamu tidak akan merasa nyaman meskipun makanan dan minuman yang disajikan sangat enak.

Dengan memperhatikan 3 pertanyaan penting di atas, maka waiter bisa melakukan evaluasi atau pembenahan terhadap pelayanan, perhatian, dan sikapnya. Dengan pelayanan yang cepat, perhatian waiter yang baik akan pesanan tamu, serta sikap waiter yang baik, akan menjadikan tamu merasa diperlakukan dengan sangat baik, dan disanalah kepuasan tamu itu ada.

Semoga bermanfaat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda. Komentar yang berisi tautan dan hal-hal yang terkait SARA tidak akan ditampilkan.
Buka Komentar
Tutup Komentar